Belajarlah bersungguh-sungguh agar kelak kau menjadi orang yang berguna.............

Rabu, 15 Agustus 2012

SEJARAH TERBENTUKNYA BOY BAND DI DUNIA 

Sedikit sejarah kehadiran istilah boyband di dunia. Di era 1990-an publik dibuat histeris saat Backstreet Boys, Boyz II Men dan 'N Sync hadir. Tentu yang banyak 'teriak' adalah kaum hawa.

Mereka dibilang sangat sukses membawa konsep boyband. Sebut saja  Backstreet Boys yang berhasil menjual 100 juta kopi albumnya sepanjang tahun 1993 hingga saat ini. Disusul, Boyz II Men dan 'N Sync yang menjual albumnya 60 dan 50 juta kopi. Nilai itu begitu fantastik di zamannya, bahkan sampai saat ini.


Munculnya boyband tidak terlepas dari musisi sekaligus produser besar Maurice Starr. Starr memperkenalkan konsep boyband untuk pertama kali pada tahun 1984. Ia bersama Mary Alford yang menggelar audisi di Boston, Amerika Serikat yang diikuti oleh hampir 500 remaja laki-laki.

Dari audisi tersebut terbentuklah New Kids on the Block atau yang biasa disingkat NKOTB yang kemudian diresmikan pada tahun 1986. NKOTB beranggotakan Donnie Wahlberg, Jordan Knight, Jonathan Knight, Danny Wood dan Joe McIntyre. Namun belakangan Donnie Wohlberg digantikan oleh Jaime Kelley.

NKOTB menelurkan 8 album, yang di antaranya 'New Kids On The Block' (1986), 'Hangin' Tough' (1988), 'Merry, Merry Christmas' (1989), 'Step By Step' (1990), 'No More Games/The Remix Album' (1991), dan 'Face The Music' (1994), 'The Block' (2008).

Di penghujung tahun 90-an muncullah Westlife. Boyband yang beranggotakan Nicky Byrne, Kian Egan, Mark Feehily, dan Shane Filan itu disebut-sebut sebagai puncak dari popularitas boyband di dunia.

Indonesia sendiri sudah mempunyai boyband sejak tahun 90-an. Sebut saja Cool Colours, atau grup vokal G4UL yang pernah di isi oleh Saipul Jamil. Namun dipenghujung pertengahan tahun 2000-an boyband Indonesia sudah tidak banyak. Musik Indonesia saat itu dikuasai band dan penyanyi solo.

Lalu muncullah SM*SH di awal tahun 2011. Boyband asal Bandung itu pun mulai kebanjiran job lewat lagunya 'I Heart You'. Kemunculan SM*SH sebenarnya mengikuti popularitas boyband asal Korea yang mengusung K-Pop. Sebut saja SHINee.

SHINee adalah boyband Korea Selatan yang beraliran R&B kontemporer. Dibentuk SM Entertainment pada tahun 2008, SHINee terdiri dari Onew, Jonghyun, Key, Minho, dan Taemin. Penampilan pertama mereka pada 25 Mei 2008 dalam acara Popular Songs di SBS. Mereka membawakan singel promosi, 'Nunan Neomu Yeppeo'.

SHINee pernah menggelar konser gratis di Senayan 12 Oktober 2010 di acara 'Korean-Indonesian Friendship Festival' di Tennis Indoor Senayan. Beberapa musisi Indonesia juga dilibatkan. Seperti pertunjukan dari padepokan Bagong Kusudiarjo, Gita Gutawa dan The Dance Company.

Sepemunculan SM*SH, diikuti juga oleh vokalis lawas Indonesia. Baru-baru ini mantan vokalis band Element, Lucky Widja, membentuk boyband bersama paranormal Ki Joko Bodo.

Boyband bentukan mereka berisi sebelas personel bernama 'The Biang K-rocks!'. Para personelnya adalah Lucky dan Arya 'Element', Rejoz 'The Groove', Beniqno, Caesar, Farhad, Sony, Rizal Syahdan, Anjar, Ginanjar dan Ki Joko Bodo. Single pertama mereka berjudul 'Jempol Digoyang', sedangkan genre musik yang diusung adalah Melayu-Indonesia.
Debut Duet Backstreet Boys & NKOTB Tutup AMAs 2010
Backstreet Boys & New Kids On the Block Akan Konser Bareng?
Bugil di Taman, Personel Boyband Jepang Ditangkap 


 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar